PERINGATAN HARI GIZI NASIONAL KE-63 POLTEKKES KEMENKES YOGYAKARTA

 



Sabtu wage, 28 Januari 2023 Himpunan Mahasiswa Jurusan Gizi Poltekkes Kemenkes Yogyakarta menyelenggarakan sebuah serangkaian acara dalam rangka memperingati Hari Gizi Nasional Ke-63 dengan mengangkat tema “Building Nutrition Creates A Healty Generation

Serangkaian kegiatan ini telah berlangsung mulai dari hari Rabu Legi, 25 Januari 2023 dengan berbagi makanan yang mengandung tinggi protein kepada masyarakat sekitar. Makanan yang tinggi akan protein, yaitu telur puyuh. Satu porsinya (5 butir) mengandung 5,85 gram protein yang jumlahnya hampir sama seperti satu butir telur ayam. Kandungan protein diperlukan tubuh untuk dijadikan sumber energi, menjaga stamina, memelihara kesehatan kulit dan rambut, serta membangun dan menguatkan massa otot. (dikutip dari hellosehat.com). Kegiatan ini selaras dengan sub tema Hari Gizi Nasional yaitu "Mencegah Stunting dengan Menerapkan Isi Piringku yang Kaya Akan Protein Hewani demi Mewujudkan Masa Depan Bagi Anak Bangsa". Terdapat 4 titik lokasi pembagian makanan telur puyuh, yaitu titik lampu merah Gamping ring road, titik Janti jembatan layang yang dekat UIN, titik Jokteng Wetan, dan lampu merah Sleman City Hall.

Pada puncak acara yang dilaksanakan pada tanggal 28 Januari 2023 ini diawali dengan kirab, lalu dibuka oleh Az Zahra Nur Ainiyah dan Angga Bayu Saputra sebagai master of ceremony. Kemudian dilanjutkan dengan serangkaian acara Pembukaan, Laporan Ketua Panitia serta Sambutan dari Ketua Jurusan Gizi Poltekkes Kemenkes Yogyakarta oleh Bapak Nur Hidayat, SKM, M.Kes dan Direktur Poltekkes Kemenkes Yogyakarta oleh Bapak Dr. Iswanto, SKM, M. Kes Acara dilanjutkan dengan Penandatangan Komitmen Bersama oleh semua Dosen, Instruktur Jurusan Gizi, dan perwakilan Organisasi Mahasiswa. 

Kemudian, menuju acara inti yaitu diadakannya Fashion Show yang diikuti oleh duta asrama, perwakilan masing-masing kelas, serta perwakilan Dosen, PLP, dan Karyawan. Selain itu terdapat pengecekan kesehatan secara gratis bagi para peserta. Acara terakhir ditutup dengan kesan pesan dari Mahasiswa Gizi Internal maupun Eksternal dan Pengumuman Pemenang Lomba dan Pemberian Hadiah.

Acara kegiatan dalam rangka memperingati Hari Gizi Nasional ini diketuai oleh Estevania Pangka dan dihadiri oleh Ketua Jurusan Gizi, Direktorat, Dosen Gizi, PLP Gizi dan Karyawan, Delegasi Organisasi Mahasiswa, dan hampir seluruh mahasiswa jurusan gizi Poltekkes Kemenkes Yogyakarta, serta mahasiswa jurusan gizi eksternal.

Estevania Pangka selaku ketua acara mengatakan alasan acara peringatan Hari Gizi Nasional ini mengangkat tema “Building Nutrition Creates A Healty Generation”, yaitu ingin membangun nutrisi dan menciptakan generasi yang sehat. Acara ini memiliki maksud untuk mengajak tidak hanya mahasiswa atau ahli gizi saja, tetapi masyarakat ikut andil dalam membangun nutrisi yang baik untuk masa depan yang sehat atau para generasi yang sehat.

 

Reporter : Nurina Rahma, Sabrina Dwi

Komentar

Postingan Populer