INFORMASI PENDAFTARAN POLTEKKES KEMENKES YOGYAKARTA 2016/2017


INFORMASI PENDAFTARAN POLTEKKES KEMENKES YOGYAKARTA 2016/2017


Pada kesempatan kali ini admin akan memberikan informasi mengenai sipenmaru Politeknik Kesehatan Kementrian Kesehatan Yogyakarta 2016/2017. Artikel  ini diberikan dengan harapan bisa memberikan informasi tentang sistem sipenmaru Politeknik  Kesehatan Kementrian Kesehatan Yogyakarta.



Politeknik Kesehatan Kementrian Kesehatan Yogyakarta atau Poltekkes Kemenkes Yogyakarta adalah perguruan tinggi vokasi yang dinaungi oleh Kementrian Kesehatan RI dan Kementrian Riset dan Pendidikan Tinggi RI. Poltekkes Kemenkes Yogyakarta menyelenggarakan jenjang pendidikan DIII dan DIV di seluruh jurusan. Poltekkes Kemenkes Yogyakarta adalah Unit Pelaksana Teknis di lingkungan Departemen kesehatan yang dipimpin oleh Direktur yang berada dibawah Kepala Badan Pemberdayaan Sumber Daya Manusia (PSDM) yang bertanggung jawab kepada Pusdiknakes.


Poltekkes Kemenkes Yogyakarta memiliki 6 jurusan yang terdiri dari progam studi DIII dan DIV. Program studi tersebut antara lain :

JURUSAN
PROGRAM STUDI
1
Analis Kesehatan
DIII Analis Kesehatan
DIV Analis Kesehatan
2
Gizi
DIII Gizi
DIV Gizi
3
Kebidanan
DIII Kebidanan
DIV Kebidanan
4
Keperawatan
DIII Keperawatan
DIV Keperawatan
5
Keperawatan Gigi
DIII Keperawatan Gigi
DIV Keperawatan Gigi
6
Kesehatan Lingkungan
DIII Kesehatan Lingkungan
DIV Kesehatan Lingkungan


Pada tahun ini Poltekkes Kemenkes Yogyakarta membuka jalur penerimaan mahasiswa baru melalui berbagai jalur anntara lain : Jalur PMDP, Jalur Umum/ Uji Tulis, Jalur Mandiri/ Alih Jenjang (D3 ke D4), Jalur GAKIN/DTPK, Jalur Kelas Karyawan

KEGIATAN
PELAKSANAAN
1
Jalur PMDP online melalui www.poltekkesjogja.ac.id
·         Jalur Unggulan (Juara MTQ, Olahraga, dsb)
·         Jalur Prestasi (Nilai Raport semestr 2 s.d. 5
Februari - Maret 2016
2
Jalur Uji Tulia / Umum online melalui www.poltekkesjogja.ac.id
April – Juni 2016
3
Jalur Mandiri / Alih Jenjang, Karyawan, Daerah Tertinggal Perbatasan
Juni – Juli 2016
4
Kuliah Perdana / Tahun Akademik Baru
September 2016

Komentar

Postingan Populer