PKKMB DAY 1 POLTEKKES KEMENKES YOGYAKARTA
PKKMB DAY 1 POLTEKKES KEMENKES YOGYAKARTA
Yogyakarta, Selasa Pahing, 9 Juli 2024 telah diselenggarakan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru Poltekkes Kemenkes Yogyakarta. Setelah menjalani Pra PKKMB pada hari senin kemarin, hari ini adalah hari pertama PKKMB dimulai. Kegiatan ini diselenggarakan di Auditorium Grha Bina Husada Poltekkes Kemenkes Yogyakarta. PKKMB tahun ini mengusung tema “Acitya Adhigama” yang memiliki makna ilmu pengetahuan sebagai jalan untuk menggapai cita-cita yang unggul, dengan mahasiswa baru dapat mewujudkan visi Poltekkes Kemenkes Yogyakarta. Mahasiswa baru terdiri dari berbagai pulau yang ada di Indonesia. Pada tahun 2024 ini pendaftar Poltekkes Kemenkes Yogyakarta berjumlah sekitar 22 ribu anak, prodi paling banyak diminati adalah STr Gizi dan Dietetika.
Sebelum memulai acara PKKMB, para mahasiswa baru dan semua yang berada di Auditorium Grha Bina Husada menyanyikan lagu Indonesia Raya, Hymne dan Mars Poltekkes Kemenkes Yogyakarta Bersama UKM Padus Poltekkes Kemenkes Yogyakarta. Pembukaan PKKMB dibuka oleh Direktur Poltekkes Kemenkes Yogyakarta Bp. Dr. Iswanto, S.Pd., M.Kes, serta pembukaan resmi dibuka oleh Direktur Jenderal Tenaga Kesehatan Kementerian Kesehatan Republik Indonesia dengan pemukulan gong. Setelah PKKMB resmi dibuka, sebagai simbol peresmian Bp. Dr. Iswanto, S.Pd., M.Kes juga menyematkan lanyard kepada perwakilan mahasiswa baru. Acara PKKMB ini dimeriahkan oleh penampilan UKM Tari dari Poltekkes Kemenkes Yogyakarta.
Penyampaian materi pertama disampaikan oleh Direktur Jenderal Tenaga Kesehatan Kementerian Kesehatan Republik Indonesia dengan tema “Implementasi Transformasi Poltekkes dalam Upaya Mencetak Tenaga Kesehatan Unggul dan Berbudaya Saing Global” membahas mengenai Upaya yang dilakukan Tenaga Kesehatan dalm mentransformasi menuju emas Indonesia 2045. Yang selanjutnya penyampaian kedua disampaikan oleh Bp. Riki F. Wijaya dengan tema “Sikap Dasar yang Mumpuni melalui Pengenalan Nilai Budaya, Tata Krama dan Etika Keilmuan”.
Acara selanjutnya yaitu ishoma, bagi para mahasiswa yang beragama muslim dipersilakan untuk melakukan ibadah ditempat yang telah disediakan dan dilanjutkan dengan makan bersama. Setelah waktu ishoma berakhir materi selanjutnya pun disampaikan oleh KRT. Dr. Ir. Arif Bintoro, M.Pd atau yang akrab di panggil Ki Abeje Janoko. Materi yang disampaikan Ki Abeje Janoko bertemakan Pendidikan Khas Kejogjaan, penyampaian materi ini dimoderatori oleh ibu Eko Suryani, S.Pd, S.Kep, MA. Materi berikutnya disampaikan Dr. Yuni Kusmiati SST, M.P.H dengan tema Pendiidkan Budaya Anti Korupsi Pada Pendidikan Tinggi yang membahas mengenai Upaya penanggulangan dan pencegahan Korupsi di lingkup Poltekkes Kemenkes Yogyakarta.
Menurut salah satu peserta PKKMB ditahun ini “sangat berkesan, menyenangkan, serta berharap PKKMB tahun depan lebih seru lagi dan kalau bisa ada guest star” ujar salah satu peserta PKKMB. Menurut ketua acara, acara hari ini berjalan dengan lancar dan kondusif. Harapannya untuk beberapa hari kedepan, acara PKKMB ini berjalan dengan lancar sesuai yang sudah direncanakan sampai hari terakhir.
Reporter : Devianti Nuraini dan Nadhia Jellita Fiki Saputri
Komentar
Posting Komentar